Monday, March 28, 2016

Sekdakab Way Kanan : STQ Merupakan Forum Antar Kaum Muslimin

Acara pembukaan  STQ Kab. WK Tahun 2016
Way Kanan - Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekdakab) Way Kanan Bustam Hadori di Blambangan Umpu, Senin (28/3) mengatakan Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) merupakan forum antar kaum muslimin dari 14 kecamatan se-Kabupaten Way Kanan yang memiliki tujuan sama, mengikuti suatu kegiatan yang telah membudaya dikalangan masyarakat, dengan mengedepankan semangat persaudaraan, persatuan, dan kerukunan dalam arena STQ, menuju tercapainya prestasi terbaik.

STQ Tingkat Kabupaten Way Kanan 2016 diikuti 204 peserta yang merupakan terbaik satu dari berbagai cabang yang dilombakan pada MTQ tingkat kecamatan yang dilaksanakan pada 20 hingga 29 februari 2016 lalu.

"Ada 6 cabang yang dilombakan yakni, Tilawatil Qur'an, Syarhil Qur’an, Hifsil Qur’an, Tafsiril Qur’an, Khottil Qur’an, dan Fahmil Qur’an. Pelaksanaan STQ dilaksanakan mulai tanggal 27 hingga 31 Maret 2016," tutur Ketua Umum LPTQ Kabupaten Way Kanan itu pula.

Penyelenggaraan, demikian Bustam Hadori, STQ tidak dapat dipisahkan dari upaya menumbuhkan kecintaan umat kepada Al-Quran, melalui kegiatan yang memadukan seni, ilmu dan agama. Ketiganya ini harus mewujud dalam diri seseorang. Kita berharap, melalui ajang ini, akan diperoleh kemampuan untuk lebih memahami makna dan isi Al-Quran yang dengan sendirinya juga mengetahui cara mengamalkannya.

“Peserta terbaik STQ ini nantinya akan kita kirim mengikuti MTQ Tingkat Provinsi Lampung pada tanggal 21 April 2016 di Kabupaten Tanggamus mendatang,” pungkasnya.

No comments:

Post a Comment

Comments system

Disqus Shortname