BANDUNG – MataAir Foundation mendukung kegiatan Grand Festival Rebana Nasional 2016 di Institut Tekhnologi Bandung (ITB) pada Sabtu-Ahad (26–27/3/16) .
Kegiatan ini diselenggarakan oleh alumni Program Bimbel MataAir dan Best of The Best (BoB) bersama mahasiswa lainnya yang tergabung di Komunitas Mahasiswa NU (KMNU).
“Ini bentuk komitmen kami mendampingi alumni MataAir yang sudah masuk perguruan tinggi negeri, Festival Rebana adalah salah satu cara untuk selalu menghadirkan kebudayaan Islam Indonesia di lingkungan kampus, sehingga budaya santri tetap terpelihara” ujar Muhammad A. Idris, Direktur Program MataAir Foundation, Ahad (27/3/2016).
Selain itu, lanjut Idris, sholawat selalu hadir di setiap sudut-sudut kampus. Sebab, inilah bentuk cinta seorang santri pada Rosulullah Muhammad SAW.
“Banyak dari mahasiswa alumni Program Bimbel MataAir (BPUN) maupun Best of The Best yang dinotabenenya mereka itu santri. Kami tidak ingin nilai santrinya hilang lantaran jadi mahasiswa,” ujar pemuda yang akrab dipanggil Gus Id itu.
Peserta Festival diikuti dari 34 Group Sholawat yang mewakili dari berbagai Universitas di Indonesia.”Ini adalah kegiatan yang mendidik, ke depan harus dilanjutkan dan kami MataAir Foundation akan terus mendukung agar sholawat menjadi bagian dari identitas mahasiswa muslim yang ada di PTN,” ujarnya.
Sumber : ansornews.com
No comments:
Post a Comment